23/12/2024

Busur Mamasa

The New Mamasa Bersih Melayani

Besuk Penderita ODGJ, Pj Bupati Mamasa Terangkan UU Keswa, berlaku adil kepada mereka

Pj Bupati Mamasa Terangkan UU Keswa, berlaku adil kepada mereka (Foto Dok. Alan)

Busur Mamasa- Setelah dari kediaman Sesprianto (Penderita Hidrosefalus) di desa Mesakada Kecamatan Tandukkalua, di hari yang sama, Pj. Bupati Mamasa, Dr. Muhammad Zain lanjut memberikan bantuan beras dan membesuk orang dalam gangguan jiwa (ODGJ) di desa Rippung Kecamatan Messawa.

Anwar (56) belum cukup satu tahun diamankan dalam satu ruang kamar. Anwar hanya mengenali wajah dan suara keluarganya, tidak mengenal selain keluarganya. Terlihat jelas wajahnya hanya senyum saat Pj. Bupati mengajak berinteraksi.

“Awal mula penciptaan, manusia sudah diikat dalam persaudaraan. Sudah semestinya kita harus saling menyayangi. ODGJ adalah bagian dari kita yang juga berhak mendapatkan kebahagiaan dan dukungan penuh,” kata Zain Bupati setelah melihat kondisi Anwar.

Bagi Zain, berperilaku tidak adil kepada ODGJ seperti memasung, kekerasan fisik hingga tidak memberi hak kepada mereka adalah sesuatu yang melanggar hukum.

“Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ) saat ini sudah memiliki payung hukum yang jelas dengan adanya Undang-Undang Kesehatan Jiwa (UU Keswa),” terang Zain.

Zain menegaskan bahwa ODGJ memerlukan fasilitas kesehatan berupa Rumah sakit jiwa (RSJ), Puskesmas, Klinik di setiap wilayah sampai pelosok-pelosok agar mudah dijangkau oleh ODGJ.

“Hak dan kewajiban setiap manusia itu sama dan tidak boleh dibeda-bedakan. Sebab itu, Pemda komitmen, sementara berupaya memberikan fasilitas tempat layak huni, Rumah sakit Jiwa dan bantuan dari Kemensos untuk kesembuhannya,” pungkasnya.

Bersama Kepala Desa, warga setempat dan keluarga Pasien, Kepala Puskesmas, Christian, SKM., M.Tr. Adm.Kes mengucapkan terima kasih kepada Pj. Bupati Mamasa yang telah peduli kepada warga penderita ODGJ.

“Kami sangat berterima kasih kepada Bapak Pj. Bupati Mamasa atas kunjungan beliau ke penderita ODGJ yg ada di Kecamatan Messawa. Ini merupakan perhatian dan komitmen pemerintah daerah kabupaten mamasa terhadap warganya,” kata Christian.

Dia berharap ke depannya agar kebutuhan obat-obatan untuk penderita ODGJ akan semakin baik lagi, sehingga penanganan bisa lebih maksinal, dan kasus kasus yang sifatnya kekerasan kepada mereka tidak terulang lagi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Copyright © All rights reserved. | Newsphere by AF themes.